Kamis, 23 Desember 2010

Kratifitas Dan Kerja Keras Dalam Bisnis Bunga Online

Ditulis oleh: Elien Becket
Kategori :




Bisnis Jual bunga online memerlukan perhatian dan daya tahan dalam menghadapi perilaku konsumen yg sangat bervariasi kebutuhan dan sikapnya. Karena itu, menarik perhatian pembeli menjadi salah satu faktor kritis usaha jual bunga online. Pada awal pendirian perusahaan atau mengawali usaha jual bunga online memerlukan faktor ini.

Meskipun, sejalan dgn berkembangnya bisnis jual bunga online dan dgn kreativitas tinggi, bunga hasil rangkaian secara lambat laun dan pasti  akan menarik perhatian pembeli. Upaya kreativitas dan inovatif terhadap produk bunga yg dihasilkan menjadi langkah awal usaha dan promosi. Kedua kegiatan ini sangat diperlukan dalam usaha bunga, bahkan secara kontinyu hal ini mungkin harus tersedia, sehingga perlu mengalokasikan biaya promosi.


Meskipun usaha jual bunga online cukup menjanjikan keuntungan, namun berikut disajikan beberapa hambatan usaha yg mungkin akan ditemui dalam usaha merangkai bunga.

Ø            Gaya rangkaian bunga yg dihasilkan dianggap masih terlalu standar atau kurang diterima oleh pasar. Karena itu, usaha ini senantiasa menuntut pelakunya utk selalu mengasah dan meni ngkatkan keterampilannya. Pelaku usaha ini dituntut utk selalu menambah pengetahuan dan keterampilannya dgn cara sering membaca buku , mendapatkan referensi, memperoleh informasi aktual, atau dan melakukan penjelajahan informasi melalui internet.

Ø            Susahnya mendapatkan pasokan bunga, terutama sekali pemasok bunga utk bunga-bunga khas atau bunga yg sulit didapat. Pada saat tertentu terdapat permintaan bunga impor, tetapi bunga tersebut sulit didapat. Permintaan utk bunga impor cukup menguntungkan tetapi seringkali keingin­kan pelanggan terhadap bunga impor sering terhambat karena keterbatasaan pasokan. Oleh karena itu, usaha ini memerlukan upaya perluasan jaringan kerja sama dgn para pemasok bunga dari dalam dan luar negeri.

Ø            Banyak terdapat pelanggan yg tidak dapat mendeskripsikan rangkaian bunga yg diinginkan, sehingga diperlukan kesabaran yg tinggi dalam menghadapi konsumen seperti ini.  Salah satu alterantif solusinya adalah dgn memajang foto hasil rangkaian di website/situs usaha, dan foto-foto tersebut dijadikan sebagai rujukan dasar utk pemesanan.

Ø            Kesegaran bunga adalah salah satu ukuran layanan dari usaha jual bunga online, sehingga menjaga kesegaran bunga walaupun sulit dan  tidak mudah harus diutamakan dalam melayani pelanggan. Karena itu, usah ini harus menguasi tata cara dan teknik menjaga stok bunga agar tetap segar dan siap segera dikirim kepada pelanggan.

Ø            Usaha jual bunga online sangat tidak mengenal waktu, artinya sedia setiap saat.  Besar kemungkinan ada pelanggan yg memesan pada malam hari dan dalam waktu sesegera mungkin menginginkan dapat terkirim dan diterima oleh pelanggan. Oleh karena itu, usaha ini membutuhkan kepiawaian dalam mengelola produk dan konsumen termasuk pula hal-hal di luar dugaan.


Sumber: www.sentrakukm.com
Temukan semuanya tentang iklan gratis, Pasang Iklan, usaha, Iklan Baris
100out of 100 based on 9899870 ratings. 1 user reviews.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul Kratifitas Dan Kerja Keras Dalam Bisnis Bunga Online. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URLhttps://tipstuips.blogspot.com/2010/12/kratifitas-dan-kerja-keras-dalam-bisnis.html. Terima kasih!
Diberdayakan oleh Blogger.